Jembatan Sanyuan di China di Renovasi hanya 43 Jam
Dalam membangun sebuah jembatan, memang tidak bisa di pungkiri negara China adalah salah satu negara yang unggul. Hal itu terbukti dari beberapa jembatan terpanjang di dunia yang di miliki oleh China. Dari mulai Jembatan Danyang dengan panjang 165 kilometer dan Jembatan Tianjin Grand dengan panjang 113.700 meter.
Bukan saja memiliki kemampuan dalam merencanakan dan membangun jembatan yang memiliki panjang cukup luas. Tetapi China juga mampu membangun sebuah jembatan atau melakukan renovasi dalam waktu yang relatif cukup cepat. Itulah Jembatan Sanyuan di China yang mampu diselesaikan dalam waktu cukup singkat 43jam.
Jembatan yang berhasil di selesaikan dalam waktu relatif cepat itu posisinya berada di Beijing China yang menghubungkan tiga lorong utama yang ada di Beijing. Konstruksinya sendiri sebagai berikut : The Airport Expressway, Jingshun ( China National Highway 101) dan 3 Ring Road. Ketiga obyek tersebut saling terkait satu dengan lainnya.
Itulah menariknya perkembangan bisnis konstruksi yang ada di China. Perkembangan itu membuktikan bahwa China memang memiliki kualitas yang cukup bagus dalam bidang konstruksi. Sebenarnya tidak saja Renovasi Jembatan yang hanya membutuhkan waktu cukup singkat. Ada beberapa proyek yang bisa di selesaikan dalam waktu singkat seperti beberapa proyek berikut.
- China berhasil membangun Gedung bertingkat hanya dalam hitungan hari.
Adalah Rumah Sakit yang ada di China belum lama ini karena akan di gunakan untuk menampung pasien covid. Maka China berhasil membangun Rumah Sakit diatas lahan seluas 25meter2 dan bisa menampung 1.000 ranjang pasien dapat diselesaikan dalam waktu hanya 6 hari.
- China berhasil membangun Hotel 30 lantai hanya dalam waktu 360 jam.
Dikembangkan oleh The Broad Group, pengembang yang membangun hotel 30 lantai hanya dalam 15 hari di lahan seluas bangunan 17.000 meter2 yang ada di lokasi Tepi Danau Dongtinng di Propinsi Hunan China.
- China berhasil bangun gedung 57 lantai hanya dalam hitungan hari 19 hari.
Sama dengan proyek lainnya yang di bangun dalam waktu yang relatif lebih cepat dari proyek konstruksi kebanyakan. Adalah kontraktor China Broad Sustainable Building berhasil di selesaikannya dalam waktu 19 hari untuk bangunan 57 lantai. Gedung yang pada akhirnya di beri nama Sky City berada di kota Changsha dengan spesifikasi proyeknya terdiri dari 800 rumah dan ruang kantor. Gedung tersebut bisa menampung sekitar 4,000 orang.
Itulah China salah satu negara di Asia yang berhasil memberikan satu keunggulan tersendiri dalam bidang konstruksi. Dan jika anda masih ingin mendapatkan banyak informasi terkait industri konstruksi, maka selalu-lah membaca dan mengikuti artikel yang ada di Media Infokonstruksi.
.