5 Rumah Termewah di Dunia dengan Nilai Fantastis
Siapa bilang sebuah rumah tidak bisa di rencanakan dengan super mewah. Tebukti di belahan dunia, ada beberapa rumah yang sengaja di bangun dengan nilai anggaran yang super mewah. Tentu saja kontraktor yang mengerjakan sudah pasti bukan kontraktor sembarangan pula. {Penasaran berikut kami sajikan 5 rumah termewah di dunia dengan nilai fantastis.
Bicara sebuah rumah dengan nilai yang fantastis, sudah pasti kita tahu bahwa rumah tersebut di desain baik arsitek dan interiornya cukup mewah. Tidak itu saja, konstruksinya sendiri sudah pasti juga akan berasal dari teknologi yang tidak biasa, hal itulah yang pada akhirnya membuat sebuah rumah mewah memiliki nilai jual atau nilai aset yang sangat fantastis. Sebuah hal yang tidak biasa untuk sebuah properti yang di sebut rumah, tetapi itulah yang terjadi.
Setidaknya dari begitu banyak rumah mewah yang bisa kita sajikan dalam kesempatan ini kami hanya akan menampilkan 5 rumah super mewah paling fantastik yang ada di dunia. Dari sana kita akan melihat seperti apa fantastisnya rumah tersebut dengan segala kelebihannya masing-masing.
- Rumah Super Mewah yang ada di India : Antilia
Rumah dari seorang pebisnis Reliance Industries Ltd ini memang di kenal sebagai orang paling kaya di India. Diberi nama Antillia oleh sang pemilik, Mukesh Ambani. Spesifikasi bangunannya sendiri adalah rumah bertingkat dengan harga berkisar AS$ 1 – 2 miliar. Menjadi sangat mewah dan mahal karena didalamnya terdiri dari 27 lantai dengan 6 lantai yang dipergunakan untuk tempat parkir. Dan yang mengagumkan lagi rumah ini memiliki landasan untuk 3 helikopter sehingga kita tahu bagaimana super mewahnya rumah tersebut.
- Rumah atau Villa yang berada di Perancis : Cote D’ Azure
Yang menarik dari rumah atau villa satu ini adalah satu hal yang tidak umum, dimana jumlah kamar mandi yang terdapat di rumah tersebut dengan segala kemewahan kamar mandi yang di tampilkan jumlahnya lebih banyak dari kamar tidurnya. Jumlahnya ada 14 kamar mandi dan 11 kamar tidur mewah. Anda ingin tahu siapa yang mendiami rumah tersebut adalah Raja Leopold II dari Belgia. Pada tahun 2014 lalu saja rumah tersebut di taksir nilainya sudah mencapai 457 miliar pounsterling.
- Rumah yang berada di New York : Fourth Fairfield Pon – The Hamptons
Berada di kota New York, rumah yang memiliki 29 kamar tidur dengan 39 kamar mandi juga tergolong unik, karena jumlah kamar mandinya lebih banyak. Yang menarik bukan hanya kamarnya, tetapi jika kita lihat bahwa pekarangan rumahnya saja memiliki luas yang sungguh luar biasa 63 hektar. Dimana luas bangunannya mencapai 110.000 m2. Tidak heran jika bertahun tahun rumah ini selalu masuk dalam jajaran 10 rumah termewah dan terluas yang ada di dunia. Posisi rumahnya juga sungguh eksotis karena menghadap ke Samudera Atlantis dengan harga pada saat itu sekitar 133 miliar pounsterling atau senilai AS$198.000.000
- Rumah yang berada di Amerika Serikat : Hearst Castel Beverly Hills
Bergaya bangunan Italia, meskipun berada di Amerika memang membuat rumah ini cukup mewah. Sejarah mencatat dahulunya rumah ini pernah di tempati oleh seorang pengusaha surat kabar terkenal di Amerika bernama William Randolph Hearst yang didapatkannya dari warisan orang tuanya yang bernama George Hearst. Bagusnya lagi rumah ini pernah juga di gunakan oleh salah satu presiden Amerika Serikat untuk berbulan madu dia adalah John F Kennedy. Nilai rumah itu sudah pasti terus meningkat karena pada saat itu saja nilainya sudah mencapai AS$165.000.000
- Rumah di Central London Inggris : One Hyde Park Penthouse
Salah satu apartemen termahal di dunia ya rumah atau hunian ini, masuk dalam apartemen termewah dan termahal, pada saat itu hunian ini sempat di beli oleh orang kaya yang berasal dari Eropa Timur dengan nilai transaksi yang cukup fantastis 140 juta pounsterling. Dan yang lebih menariknya lagi, dalam pengembangan apartemen ini juga di dukung oleh perusahaan seperti Rolex, McLaren Automotive, dan Sbu Dhabi Islamis Bank.
Begtulah beberapa rumah mewah dan super mewah yang ada di dunia. Kami akan terus menyajikan sesuatu yang unik dan menarik seputar industri properti dan konstruksi Ikuti terus artikel kami di Media Infokonstruksi.